BTPNM

Kegiatan

Pesantren kilat adalah sebuah kegiatan yang di adakan oleh Badab Tadzkir Politeknik Negeri Manado (BTPNM) khususnya bidang Pengembangan Anggota sebagai mandat dari konstitusi BTPNM dan bagian dari kaderisasi BTPNM. Pesantren Kilat sebagai bentuk kaderisasi BTPNM dalam tahun ini mencanangkan pembentukan Intelektual, Emosional dan Spiritual pesertanya. Pembentukan intelektual mewakili pemaksimalan potensi berpikir peserta didik agar bisa mengkaji, menganalisa serta mengetahui asas asas dalam berpikir. Hal ini menjadi pembentukan dasar seseorang agar bisa mencermati setiap masalah-masalah yang muncul kedepannya ketika mereka mengikuti proses di dalam BTPNM. Pembentukan Emosional dalam hal ini mewakili hubungan yang di bentuk terkait peserta dengan setiap unsur keanggotaan yang ada di dalam BTPNM. Pembentukan Spiritual mewakili nilai dasar dan niat peserta untuk bisa mengikuti proses di BTPNM serta melanjutkan nilai da’wah yang ada di kampus Politeknik Negeri Manado. Hal ini menjadi substansi peserta didik dalam prinsip, keteguhan dan kebijaksanaan ketika berproses di BTPNM. Di sisi lain penguatan mengenai aqidah islam dan akhlak juga masuk dalam pembentukan ini. Dari konsep besar yang di rumuskan di atas kiranya bisa menjawab permasalahan yang terjadi di Badan Tadzkir hari ini terkait minimnya akhlak, kurangnya daya nalar dalam mengkaji dan merumuskan permasalahan serta mencari sebuah solusi dari masalah itu sendiri.

DSC_5764